Banjir Rendam dan Rusak Ratusan Rumah Warga

Bandar Lampung, sinarindonesia.id– Ratusan rumah warga di Kecamatan Rajabasa, Bandar Lampung, rusak akibat banjir bandang. Mereka yang terdampak, dikabarkan terpaksa harus mengungsi ke tempat yang lebih aman atau rumah keluarganya.

Camat Rajabasa, Kota Bandar Lampung Hendry Satria Jaya, saat dikonfirmasi mengatakan bahwa rumah warga yang terdampak banjir di wilayahnya mencapai 250 Unit.

“Rumah warga yang terdampak banjir tersebar di Jalan Nyunyai sekitar 80 Unit, di Rajabasa Induk ada 30 Unit dan Rajabasa Raya ada 150 Unit,” kata Hendry, kepada media, dikutip Minggu (25 Februari 2024).

Sementara untuk total rumah yang mengalami rusak parah akibat bencana alam itu, kata Hendry belum bisa dirinci karena masih dalam proses pendataan.

Wali Kota Bandarlampung Eva Dwiana, saat meninjau lokasi banjir diberbagai titik lokasi, menyerukan kepada para camat untuk mendata rumah-rumah warga yang tedampak hingga rusak parah akibat banjir.

“Saat ini kami masih mendata rumah yang jebol dan rusak akibat banjir,” kata Eva Dwiana, kepada media, Minggu (25 Februari 2024).

Dijelaskannya, bahwa Pemerintah akan membantu memperbaiki rumah-rumah warga yang mengalami kerusakan akibat banjir tersebut.

“Nanti kami akan melihat langsung rumah yang terdampak banjir. Kalau rusak akan diperbaiki,” ungkapnya.

Menurut Eva, selain akibat hujan deras dengan itensitas tinggi. Banjir yang merendam rumah warga disebabkan banyaknya bangunan rumah dengan memakan badan sungai.

“Ada beberapa rumah yang memang mengambil badan jalannya sungai sehingga aliran mengecil. Saya sudah perintah camat dan lurah meminta bangunan yang memakan badan sungai di bongkar,” pungkasnya. (Red)

By: @did

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *