Pihak Indonesia Flying Club Bakal Dipanggil Polisi Usut Pesawat Jatuh di BSD

Jakarta, sinarindonesia.id– Polda Metro Jaya, dikabarkan akan memanggil pihak Indonesia Flying Club, dalam mengusut penyebab jatuhnya pesawat latih di Lapangan Sunburst, BSD City, Tangerang Selatan.

Pemanggilan terhadap pemilik pesawat tersebut guna mendalami rute pesawat dalam penerbangannya sebelum kejadian.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi, saat dikonfirmasi, membenarkan adanya rencana pemanggilang tersebut.

“Iya benar, hal itu penting karena pesawat itu ada pemiliknya. Jadi apakah badan hukum atau perseorang, ini yang sedang di proses untuk diklarifikasi,” kata Ade Ary, kepada media, Selasa (21 Mei 2024).

Dijelaskannya, Saat ini Polres Tangerang Selatan bersama Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) dan pihak lainnya masih melakukan pendalaman.

“Penyidik juga memungkinkan akan meminta keterangan sejumlah pihak termasuk saksi mata yang menyaksikan detik-detik jatuhnya pesawat,” pungkasnya.

Diketahui, pesawat Tecnam P2006T dengan nomor registrasi PK-IFP adalah milik Indonesia Flying Club.

Sementara akibat insiden kecelakaan itu, tiga orang yang ada di dalam pesawat meninggal dunia.

Ketiganya, yakni pilot Capt Pulu Darmawan, co-pilot Capt Suanda, dan teknisi Capt Farid Ahmad. (Red)

By: @did

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *